Komponen Periferal

==========================Assalamualaikum==========================
Selamat datang sobat, kembali lagi bersama saya kali ini akan ada pembahasan baru yaitu tentang periferal, mulai dari pengertian periferal, jenis-jenis atau macam-macam periferal, dan terakhir adalah masalah pada komponen-komponen periferal.
Untuk selengkapnya silahkan sobat baca, semoga bermanfaat.



Periferal merupakan semua peralatan yang terhubung dengan komputer.
Berdasarkan kegunaannya periferal terbagi menjadi dua, yaitu :
- Periferal utama (Main peripheral), yaitu peralatan yang harus ada alias wajib dalam mengoperasikan komputer.
Contoh periferal utama adalah monitor, keyboard, dan mouse.
- Periferal pendukung (Auxillary peripheral), yaitu peralatan yang tidak mesti ada dalam mengoperasikan komputer tetapi diperlukan untuk kegiatan tertentu. Tidak ada pun tidak akan apa-apa. Contohnya adalah printer, scanner, modem, web cam, dll.


"Macam-macam periferal"

Berdasarkan proses kerjanya dalam mendukung pengoperasian komputer, periferal terbagi menjadi :

1. Input device
input device adalah alat yang digunakan untuk menerima input dari luar sistem, dapat berupa signal input atau maintenance input. Di dalam sistem komputer, signal input berupa data yang dimasukan ke dalam sistem komputer.
Maintenance input berupa program yang digunakan untuk mengolah data yang dimasukan. Dengan demikian, alat input selain digunakan untuk memasukan data juga dapat untuk memasukan program.
Peralatan yang berfungsi sebagai alat input dapat dibedakan menjadi dua, yaitu alat input langsung dan tidak langsung. Alat input langsung yaitu input yang dimasukan langsung diproses oleh alat pemroses, sedangkan alat input tidak langsung melalui media tertentu sebelum input diproses oleh alat pemroses.
Alat input langsung dapat berupa saran ketik (keyboard), pointing device (misalnya mouse, touch screen, light pen, digitizer graphics tablet), scanner (misalnya magnetic ink character recognition, optical data reader, auct optical character recognition reader), sensor (misalnya digitizing camera), voice recognizer (misalnya microphone). Alat input tidak langsung seperti keypunch yang dilakukan melalui media punched card (kartu plong).

2. Output Device
Output yang dihasilkan dibedakan menjadi empat bentuk, yaitu tulisan (huruf, angka, simbol khusus), image (dalam bentuk grafik atau gambar), suara, dan bentuk lain yang dapat dibaca oleh mesin (machine.readable form). Tiga golongan pertama adalah output yang dapat digunakan langsung oleh manusia, sedangkan golongan terakhir biasanya digunakan sebagai input untuk proses selanjutnya dari komputer. Peralatan output dapat berupa :
- Hard-copy device
Alat yang digunakan untuk mencetak tulisan dan gambar pada media keras seperti kertas. Contoh printer dan plotter.
- Soft-copy device
Alat yang digunakan untuk menampilkan tulisan dan gambar pada media lunak yang berupa sinyal elektronik. Contoh video display, flat panel, dan speaker.
- Drive device atau driver
Alat yang digunakan untuk merekam simbol dalam bentuk yang hanya dapat dibaca oleh mesin pada media, seperti magnetic disk atau magnetic tape. Alat ini berfungsi ganda yaitu sebagai alat output dan juga sebagai alat input. Contoh disk drive dan tape drive.



3. Peralatan Komunikasi
Peralatan komunikasi adalah alat yang memungkinkan komputer untuk berkomunikasi dengan sebuah jaringan. Peralatan ini dapat berupa hardware ataupun software.

Berikut adalah macam-macam Peralatan komunikasi yang biasa dipakai, antara lain :

  1.  Network Card (LAN Card)
  2.  Modem
  3.  Multiplexer
  4.  ISDN Terminal Adapter
  5.  Line Driver
  6.  Gateway
  7.  Router
  8.  Bridge
  9.  Switch
  10.  Hub
  11.  Repeater
  12.  Proxy
  13.  Firewall
  14.  Network Address Transiator


"Gejala yang terjadi pada periferal"


1. Keyboard
Pengertian Keyboard | Masalah yang muncul pada Keyboard
2. Mouse
Pengertian Mouse | Masalah yang muncul pada Mouse
3. Printer
Pengertian Printer | Masalah yang muncul pada Printer
4. Monitor
Pengertian Monitor | Masalah yang muncul pada Monitor
5. Fan Pendingin | Masalah yang muncul pada Fan


sampai disana sobat, lumayan banyak untuk komponen periferal ini, untuk kedepannya akan saya update semakin baik dan bagus lagi jadi mohon bersabar ya sobat apabila masih kurang baik. Untuk artikel lainnnya bisa sobat baca juga. Jangan lupa like, tweet, juga share sama teman-teman sobat ya.
                                                      Terima Kasih
==============================================================

Komentar